Apa itu Affiliate Marketing dan Tips Sukses Dapat Puluhan Juta
Business
Apa itu Affiliate Marketing dan Tips Sukses Dapat Puluhan Juta
  • minlio Minlio
  • 05 December 2022
  • 1,766 Views

Bagi Anda yang sudah terjun dalam bisnis online pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah affiliate marketing. Affiliate Marketing adalah sebuah sistem marketing yang memberikan kemudahan bagi Anda yang tidak memiliki produk.

Dengan affiliate marketing, Anda tidak harus memiliki produk sendiri untuk berjualan, melainkan menjual produk orang lain. Lalu, Anda akan mendapatkan komisi dari setiap produk yang berhasil Anda jual.

Cara kerjanya pun cukup mudah. Biasanya partner affiliate mempromosikan produk milik orang lain. Kemudian, jika terjadi penjualan, maka Anda akan mendapatkan komisi yang telah ditentukan. Bisnis ini sangat efektif karena bisa Anda lakukan di mana saja. 

Karena melihat peluang yang menjanjikan, maka affiliate marketing dapat Anda jadikan pilihan sebagai bisnis saat ini. Berikut panduan untuk sukses menjadi affiliate.


1. Menentukan Niche 
Peluang untuk berhasil bisnis afiliasi akan lebih besar apabila Anda memilih niche yang sesuai. 

Affiliate marketing juga akan berjalan dengan baik jika Anda berfokus pada topik tertentu. Contohnya memilih niche pada produk teknologi, alat kesehatan, atau produk kecantikan, dan lain sebagainya. 

Pastikan Anda memilih niche yang sesuai dengan minat Anda supaya tidak merasa terbebani saat membuat konten untuk bisnis ini. 


2. Mempelajari Informasi Produk
Lakukan riset dan cari informasi seputar produk yang akan Anda promosikan. 

Anda harus bisa meyakinkan niche untuk bisa merasakan sendiri manfaat dari produk atau jasa yang Anda tawarkan. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengetahui produk apa yang di sedang Anda tawarkan. Salah satunya dengan merasakan langsung manfaat dari produk yang Anda jual.

Biasanya calon pembeli menyadari jika Anda melakukan blind-sell, yang artinya Anda belum menguasai keunggulan-keunggulan produk yang dipromosikan. Tentu saja hal ini akan berpengaruh untuk mereka jadi ragu-ragu dalam membeli produk. 


3. Buat Konten yang Berkualitas
Biasanya affiliate banyak memasarkan produk dengan me-repost konten milik orang lain. Namun akan lebih baik apabila Anda memasarkan produk dengan membuat konten sendiri. 

Menciptakan konten sendiri tentunya akan membuat produk yang Anda pasarkan akan lebih menarik untuk calon pembeli. 

Bisa dengan membuat konten review, testimoni, atau juga saat Anda memakai produk tersebut. Pembuatan konten akan lebih mudah dengan Content Creator Black Book karena buku ini memberikan puluhan contoh ide konten yang terbukti berhasil. Bahkan, Anda juga bisa memperdalam strategi Content Marketing untuk meningkatkan penjualan Anda.


4. Gunakan Media Promosi yang Sesuai
Akun-akun affiliate banyak yang berhasil menjual produk affiliatenya karena sesuai dengan preferensi audiensnya. 

Affiliate bisa dilakukan melalui media sosial, seperti Instagram, Tiktok, Facebook, ataupun melalui blog pribadi Anda. Maka dari itu, Anda harus bisa menyesuaikan isi konten dan treatment konten sesuai dengan preferensi platform yang Anda pilih.

Akan lebih baik, jika Anda memilih platform yang sering Anda gunakan untuk memudahkan Anda untuk mempromosikan produk yang Anda jual karena Anda lebih menguasai tool yang ada di platform tersebut.


5. Konsisten Mempromosikan Produk
Konsisten menjadi kunci dalam berbisnis afiliasi. 

Bisnis afiliasi juga tentunya memiliki kompetitor. Lalu, bagaimana caranya supaya audiens lebih memilih untuk beli produk melalui Anda?

Caranya adalah dengan konsisten untuk terus membuat konten-konten promosi. Karena dengan konsisten membuat konten, konten Anda akan lebih sering muncul dan ditonton oleh audiens sehingga audiens akan lebih mengingat Anda. Selain itu, konsisten membuat konten dapat meningkatkan kepercayaan dan rasa penasaran audiens terhadap Anda dan produk Anda


Sekarang Anda sudah mengetahui apa itu bisnis affiliate atau afiliasi beserta tipsnya.

Jika Anda ingin menjadi affiliate namun belum memiliki produk, Anda dapat bergabung dengan menjadi affiliate Tribelio.

Namun jika Anda ingin produk Anda diafiliasi dan dijual oleh orang lain, Anda bisa menggunakan fitur Affiliate Tribelio. Karena dengan fitur ini, Anda dapat mengumpulkan seluruh database affiliate, membuat landing page, membagikan link afiliasi serta membagikan komisi secara efektif.


affiliate, marketing, digitalmarketing, tribelio, tipsbisnis, bisnis
Share
Minlio